Asih Sunjoto Putro (baju batik) melakukan sidak proyek pembangunan SDN Bayan Kadipiro Solo bersama Komisi IV DPRD
PKS Kota Solo - Rombongan anggota Komisi IV DPRD Solo melakukan inspeksi mendadak (sidak) proyek pembangunan SDN Bayan, Kadipiro, Banjarsari, Rabu (26/10/2022) siang.
Para legislator mendapati pengerjaan proyek tersebut sangat lambat lantaran baru menyelesaikan sekira 52 persen dari keseluruhan pekerjaan. Padahal batas akhir waktu pengerjaan adalah akhir November 2022.
Penuturan senada disampaikan Anggota Komisi IV DPRD Solo, Asih Sunjoto Putro. Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu mempertanyakan alasan keterlambatan pembangunan gedung SDN Bayan Solo. Sebab proyek tersebut sudah berjalan lima bulan.“Ini kan tinggal satu bulan ke depan untuk menyelesaikan. Dengan progres pengerjaan yang baru 48 persen, apa ya bisa kontraktor menyelesaikan kewajibannya. Kalau bisa ya kami apresiasi. Kalau tidak selesai tentu ini harus menjadi catatan Pemkot Solo,” katanya.
Sumber : Solopos
ConversionConversion EmoticonEmoticon