Ketua PKS Solo Ikut Membersihkan Rumah Warga Korban Banjir


SOLO - Hujan lebat pada Sabtu (18/6) sore yang mendera Kota Solo dan sekitarnya membuat Sungai Bengawan Solo meluap. Hampir setiap kecamatan di daerah kota Solo dan sekitar terkena banjir. Merespon hal tersebut Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Solo mendirikan posko bencana banjir di setiap kecamatan di kota Solo, Laweyan, Banjarsari, Jebres, Pasar Kliwon, dan Serengan. 

Posko didirikan sejak Minggu pagi (19/06) hingga Senin petang (20/06). Posko ini didirikan untuk memudahkan upaya penyaluran bantuan dan proses evakuasi warga. Setelah air surut, petugas posko dan kader relawan lainnya bersama masyarakat membersihkan rumah warga yang terkena banjir. Ketua PKS Kota Solo, Abdul Ghofar Ismail ikut serta membersihkan rumah warga Korban Banjir di wilayah Serengan, Surakarta. Tampak turut serta dalam Aksi recovery tersebut Ketua Bidang Kepanduan Alam Firmansyah dan Ketua Bidang Kaderisasi, R. Surya Atmajaya. 

Selain itu, posko PKS juga melayani pelayanan kesehatan gratis dari tim medis. "Kami juga melayani pengobatan gratis untuk seluruh masyarakat. Karena biasanya setelah banjir dan cuaca yang tak menentu seperti ini banyak warga rawan terserang berbagi penyakit." Ujar Novi, salah satu petugas posko di daerah Serengan.

Bantuan baik dari kader, simpatisan ataupun masyarakat umum terus mengalir. Bantuan yang diberikan kepada warga berupa bahan makanan, mie instan, Menu Sahur dan Buka, Minuman, dan alat kebersihan.
Previous
Next Post »