RESES ANGGOTA KOMISI IV DPRD KOTA SURAKARTA, WARGA USULKAN PERBAIKAN DRAINASE

 


Ahad pagi (28/2) Anggota Komisi IV Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surakarta dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (FPKS), Asih Sunjoto Putro mengadakan Serap Aspirasi dalam rangka reses di salah satu rumah warga Banyuanyar, Banjarsari, Surakarta. 

Reses yang dihadiri oleh perwakilan warga itu dimulai pada pukul 07.30 WIB dan berlangsung dengan lancar. Warga silih berganti menyampaikan aspirasinya. 


Di bidang kesehatan warga ada yang menanyakan apakah masyarakat kurang mampu masih bisa mendaftarkan KIS. Karena memang masih banyak masyarakat kurang mampu yang belum mendapatkan kartu KIS. 

Sebagian besar usulan warga adalah di bidang pembangunan. Seperti usulan hotmix jalan pemukiman. Selain itu, warga juga mengusulkan perlunya normalisasi Kali Anyar Banyuanyar agar segera dilanjutkan. Selain bermanfaat sebagai pengendali banjir, adanya normalisasi sungai juga membuat aliran sungai menjadi bersih dan tidak berbau. 

Warga juga menyarankan untuk dilakukan pengerukan drainase di lingkungan tempat tinggalnya. 

"Apalagi di musim penghujan seperti ini drainase sangat penting supaya saluran  air tidak mampet sehingga mengurangi risiko banjir" ujar warga yang menyampaikan usulan.

Sebelum kegiatan reses diakhiri, Asih yang juga ketua Fraksi PKS tersebut  menyampaikan, "Semoga reses ini menjadi acuan ataupun masukan bagi perbaikan pelayanan kepada masyarakat menuju kesejahteraan, khususnya warga Banyuanyar." pungkasnya.



Previous
Next Post »